23/APR/2009
20:59 (Jam KG)
Yang boleh bodoh hanya saya! Malam ini saya kasih tahu kamu 3 kenyataan: 1. Kamu cowok 2. Bodoh, Oon, dll itu relatif 3. Jatuh cinta itu bisa lebih dari main kelamin.
Tuhan, katakanlah kenapa saya harus jadi orang baik? ;D
Explication de tout. écoutez!
21:06 (Jam KG. Jam saya 21:25)
Lama saya tidak menulis. Ada yang kangen? :D (*Killed for narcissism). Saya tidak sakit, koq :) Hidup juga tidak seperti yang seringkali tersirat. Kali ini, hidup saya penuh (ganti dengan lumayan terisi, jika kamu tidak mengijinkan saya cepat puas.)! :)
Percintaan Eros sudah jadi lelucon bagi saya. Alih-alih tali kekang. Saya sudah merasakan cinta tanpa saling ikat. Cinta lewat pandang mata. Cinta lewat saling rasa tanpa perlu menjalin pakta.
Ternyata cinta itu dibuat definisinya karena ia terlalu luas. Yang infinit memang seringkali dibuat pembatasnya agar manusia lebih mudah menjalankan laku-'ngamat -nya. Bukankah sebenarnya manusia (seringkali, jika tidak mau disebut selalu) digerakkan cinta? Cinta pada uang, pada kemapanan; ke-serbapasti-an. Cinta pada teman, pada keluarga; pada ke-tidakpernahsendirian-an. Cinta pada karya, pada kreatifitas; cinta untuk percaya bahwa dirinya berguna. Atau setidaknya, tidak mati daya.
Setuju, kamu?
Satu hal. Permainan. Oleh-oleh saya yang sudah lama tak bersua dengan kegiatan merangkai kata:
Pasrah. Pas-rah. Pasr-ah. Pasra-h. P-asrah. Pa-srah.
Tidak harus menemukan artinya sekarang. Suatu hari nanti, jika sudah waktunya, segala simbol akan menampakkan makna. Segala budi akan disimpan dalam wujud simbol-simbol penuh misteri. Remeh. Atau rumit. Tidak terbatas label. Tidak satu kotak pun cukup untuk dimasuki seluruh.
23/APR/2009 20:59
Label: kata |
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
3 komentar:
wah, jo ngom d dpn cermin neh ceritany^^ btw, postingny lama ga muncul jd kangen^^ oiy, bukuny blm ketemu jo (_ _") btw, jo tau ttg LASIK ga?
Lasik untuk mata? Pernah liat liputannya, sih. Serem, euy. Besi untuk nahan mata itu minta ampun seremnya. Tapi, kalo mama katarak, bagus pake itu, ndak, sis?
tmn jo pernah ga pake metode lasik?sis da nanya2 jrg ada yg tau, berapa % keberhasilan jg gatau (kata tmn harus survei ke lapangan) jgn percaya testimoni klo kesehatan duh bingung. sis gatau jo, mang ma2 jo kena ktarak? sis nany ini buat adik sis. matany bermasalah jo.
Posting Komentar